Bisnis

Google Adwords Untuk Meningkatkan Penjualan Produk

Pengertian Google Adwords dan Apa itu Google Adsense? Perkembangan teknologi semakin pesat, terutama pada teknologi internet. Sampai di penghujung 2014 nanti pengguna internet di dunia diperkirakan akan mencapai  jumlah 3 miliar, dan jumlah itu akan terus bertambah.

Google Adwords
Google Adwords

Karena sampai saat ini jumlah pengguna Internet di dunia terus mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan, 2 pertiga dari pengguna itu di antaranya berasal dari negara berkembang yang didominasi dari perangkat seluler, seperti smartphone dan juga pc desktop.

Kesempatan itu yang saat ini bisa kita manfaatkan untuk melakukan promosi produk melalui jaringan iklan di google adword. Setiap iklan yang kita pasang di google adwords nanti akan tampil di seluruh jaringan website publisher Google Adsense di seluruh dunia, dan juga bisa tampil di mesin pencari Google.

Dengan cara menggunakan google adwords untuk meningkatkan penjualan produk anda ini hasilnya nanti sangat efektif, karena anda juga bisa menentukan target lokasi dimana nanti iklan anda akan tampil.

Google AdWords adalah salah satu produk periklanan yang dimiliki Google,  Google AdWords merupakan strategi periklanan baru yang bisa menampilkan iklan di mesin pencarian Google, yang biasa di kenal dengan Search Engine Marketing.

Apa Sih Perbedaan Google AdWords dan Google  AdSense ? AdSense dan Adwords merupakan program bisnis periklanan milik Google yang di tujukan untuk pengguna internet di seluruh dunia.

Google Adwords ditujukan untuk pemasang iklan yang berguna untuk meningkatkan penjualan produk, sementara Google AdSense ditujukan untuk publisher yang ingin mendapat dollar lewat iklan ppc yang berasal dari Google Adwords tadi untuk di pasang di setiap blog atau website publisher Google Adsense.

Untuk pengertian google adwords yang lebih jelas lagi, bisa anda lihat di tautan: google.com/adwords
Kemudian untuk panduan google adsense bisa anda lihat di tautan: google.com/adsense

Pilihan Google AdWords ada 2 Jenis :

1. Sistem Pay Per Million Impressions, nanti pengiklan bisa memilih membayar  biaya  iklan produk ke Google, dengan  hitungan per 1000 page view tayangan iklan anda.

2. Sistem Pay Per Click, pengiklan nanti akan membayar dari jumlah klik yang telah didapat dari iklan itu. Sebagai contoh mislanya iklan anda sudah tampil di Google Search tetapi tidak mendapatkan klik, pengiklan nanti tidak perlu membayar biaya iklan tersebut.

Pilihan Tempat Pemasangan iklan Google AdWords di Bagi Menjadi 2 :

1. Pencarian Google, nanti iklan akan tampil di mesin pencari Google dalam bentuk text dan keyword.

2. Google Display Network, iklan akan tampil di semua website publisher google adsense yang tersebar di seluruh dunia. iklan anda nanti akan tampil di setiap blog yang memasang kode iklan Google Adsense. Pilihan iklan ini adalah berupa video, flash, text, dan juga image.

Dewi

[dewi@berbagiteknologi.com] Hi, Saya adalah seorang perempuan pendiam yang tertarik dengan semua hal tentang teknologi , kesibukan saya sekarang adalah kuliah dan menjadi content writer untuk situs Berbagi Teknologi ini.

Related Articles

Back to top button